Menyemai benih dengan pot kertas

Indahya bunga membuat aku tertarik menanamnya. Ada beberapa benih yang kubeli dari toko online seperti Marigold, Daisy, Sunflower.  Ternyata harganya cukup mahal. Malah ada yang jual per benih.

Akupun mencari cari bagaimana cara menyemainya.  Salah satunya adalah dengan menggunakan kertas minyak yang dibuat sedemikian rupa menjadi pot pot mini.



Bahan kertas minyak ini kupilih karena mudah mendapatkannya.  Kertas minyak ini biasanya digunakan untuk pembungkus makanan.  Alasan dipilih kertas minyak adalah adanya dua lapisan yaitu lapisan plastik dan lapisan kertas. Harganya cukup terjangkau, sepuluh lembar 2500 an di toko klontong di kampungku. Dari tiap lembarnya dibagi menjadi 8 potongan kecil seukuran kira kira 10 cm x 15 cm.  Maka dari 10 lembar aku dapat membuat 80 pot kecil untuk menyemai benih.


Cara membuat pot kecil cukup mudah. Selain kertas, siapkan bahan lain yaitu baki plastik untuk wadah menampung pot, mata staples.  Alat yang dibutuhkan hanya staples.

Cara membuat
Kubuat lipatan kecil selebar 0.5 cm pada bagian bawah dan atas dengan lapisan plastiknya menghadap keluar. Kedua sisi yang lebar disambung memakai steples dua kali atas bawah, dengan bagian plastiknya menghadap kedalam.

Pot kertas yang sudah jadi lalu disusun dalam baki. Rapat saling menghimpit sampai penuh satu baki.  Dengan baki ururan sekitar 35 cm x 50 cm, aku dapat menyusun kurang lebih 120 pot mini. Cukup banyak bukan.



Masukkan media tanah yang sudah tercampur pupuk kandang plus sekam bakar. Perbandingannya kira kira 1:1:1 yaitu tanah, pupuk kandang dan sekam bakar masing masing satu bagian.

Setelah pot terisi, lakukan pembasahan dengan cara menyeprotkan air menggunakan sprayer mini. Benih tanaman bisa diletakkan satu persatu ke pot, lalu tutup benih dengan cara menabur tipis tipis tanah. Maksudnya agar benih bisa menyentuh dan tertutup tanah sehingga mempercepat penyemaian.

Letakkan baki berisi pot ke ruang yang gelap. Biarkan dua atau tiga hari. Bila terlihat kering, media disemprot dengan sprayer.

Tergantung jenisnya, ada benih yang  berkecambah  sekitar 5 - 7 hari setelah semai. Tapi ada juga yang butuh lebih lama.

Bila terlihat berkecambah, letakkan baki ke luar ruangan yang terkena sinar matahari.

Gimana, cukup mudah kan ternyata menyemai benih memakai pot dari kertas minyak.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memilih Benih Jagung Hibrida Sesuai Musim di Indonesia